Berita

Berkat gol tunggal Lisandro Martinez, Manchester United berhasil Menang 1-0 atas Fulham.

41
×

Berkat gol tunggal Lisandro Martinez, Manchester United berhasil Menang 1-0 atas Fulham.

Sebarkan artikel ini
Lisandro Martinez tampil gemilang dan dinobatkan sebagai pemain terbaik pertandingan Manchester United vs Fulham.
Lisandro Martinez tampil gemilang dan dinobatkan sebagai pemain terbaik pertandingan Manchester United vs Fulham.

Manuid – Lisandro Martinez terpilih sebagai pemain terbaik atau Man of the Match berkat kontribusinya membawa Manchester United berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Fulham dalam laga pekan ke-23 Premier League 2024/2025 yang berlangsung di Craven Cottage, Senin (27/1/2025) dini hari WIB.

Gol tunggal kemenangan Setan Merah tercipta pada menit ke-78 melalui tembakan jarak jauh yang dilepaskan oleh Lisandro Martinez. Bola hasil tembakan tersebut mengenai kaki Sasa Lukic yang membuat Bernd Leno kesulitan mengantisipasi pergerakan bola. Meskipun gol tersebut sedikit berbau keberuntungan, tapi tembakan Martinez yang berani menjadi momen krusial dalam pertandingan ini.

Performa Lisandro Martinez

Lisandro Martinez merayakan kemenangan dalam pertandingan Premier League antara Fulham dan Manchester United, Senin (27/1/2025).
Lisandro Martinez merayakan kemenangan dalam pertandingan Premier League antara Fulham dan Manchester United, Senin (27/1/2025).

Martinez tidak hanya menjadi pencetak gol tunggal, tetapi juga tampil solid di lini pertahanan. Pemain asal Argentina ini berhasil melakukan satu sapuan penting, dua tekel sukses, serta enam duel udara yang dimenangkannya. Kontribusinya yang luar biasa di kedua sisi lapangan membuatnya layak menyandang gelar Man of the Match.

Dengan kemenangan ini, Manchester United naik ke peringkat 12 klasemen sementara Premier League dengan 29 poin, sedangkan Fulham tetap berada di posisi ke-10 dengan 33 poin.

Susunan Pemain

Fulham
Leno; Castagne, Andersen, Bassey, Robinson; Lukic (Cairney 83′), Berge; Wilson (Traore 53′), Smith Rowe (Pereira 82′), Iwobi; Jimenez (Muniz 64′)
Pelatih: Silva

Manchester United
Onana; De Ligt (Yoro 58′), Maguire, Martinez; Dalot, Ugarte (Collyer 76′), Fernandes, Mazraoui (Malacia 81′); Diallo, Garnacho (Mainoo 81′); Hojlund (Zirkzee 58′)
Pelatih: Amorim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *